Perebutan Gelar FA Cup Di Wembley Stadium

London – Pertandingan Premier League Inggris telah usai dan Manchester City yang sebagai jawara kasta pertama Liga Inggris. Untuk melengkapi laga terakhir di kota London malam nanti akan dipertandingkan laga babak final FA Cup, yang tepatnya di Wembley Stadium mempertemukan duo raksasa tim Inggris yaitu Chelsea versus Manchester United. Laga akbar ini akan dipertandingkan Sabtu malam nanti (19/05/2018) atau yang tepatnya pada pukul 23:15 WIB. Kedua tim raksasa ini bisa masuk sampai babak final dikarenakan The Blues berhasil menyingkirkan Southampton di babak semi final, sedangkan The Red Devils bisa mengalahkan Tottenham Hotspur di babak semi final juga.

Chelsea maupun MU sama-sama kandas di kompetisi bergengsi Liga Europa, Piala FA merupakan satu-satunya trofi yang akan diperebutkan oleh kedua tim raksasa EPL ini. Maka dengan itu Antonio Conte akan memainkan 3-4-2-1 agar bisa menjadi juara FA Cup 2017/2018. Untuk kali ini Alvaro Morata yang akan sebagai pemain ujung tombak, Willian dan Eden Hazard akan membantu striker mereka dari sisi gelandang sayap. Di pos tengahnya akan ditempati oleh 4 pemain gelandang yang terdiri dari Victor Moses dan Marcos Alonso akan sebagai pemain gelandang bertahan, sedangkan Cesc Fabregas dan N’Golo Kante akan bermain di sisi gelandang tengah. Cesar Azpilicueta, Gary Cahill dan Antonio Ruediger akan bertugas di posisi bek serta sebagai palang pintunya dari kiper Thibaut Courtois.

Begitu juga Jose Mourinho tidak mau kehilangan trofi bergengsi Inggris ini, untuk musim ini tim yang ditukangi oleh Mou sama sekali tidak meraih gelar apapun. Maka dari itu pelatih yang berjulukan The Ones Special ini akan menuntut anak asuhannya untuk bisa membawa trofi FA Cup tersebut. Kali ini Mou akan memainkan skuatnya dengan 3-4-1-2, Romelu Lukaku akan berduet dengan Alexis Sanchez sebagai pemain penyerang depan, sedangkan Jesse Lingard akan bermain di sisi gelandang serang yang selalu menggassist bola untuk kedua pemain penyerang mereka. Di sektor tengah akan diisi oleh Ashley Young dan Antonio Valencia akan bermain di sisi gelandang sayap, Paul Pogba dan Nemanja Matic akan bermain di posisi geladang tengah. Di janting pertahanannya akan dijaga oleh ketiga pemain bek yang terdiri dari Eric Bailly, Chris Smalling dan Phil Jones. Kiper David De Gea akan sebagai palang pintu terakhir dari tim Setan Merah.

Head to Head
25 Feb 2018 Manchester United 2:1 Chelsea (EPL)
05 Nov 2017 Chelsea 1:0 Manchester United (EPL)
16 Apr 2017 Manchester United 2:0 Chelsea (EPL)
14 Mar 2017 Chelsea 1:0 Manchester United (FA Cup)
23 Oct 2016 Chelsea 4:0 Manchester United (EPL)

Lima pertandingan Terakhir Tim Chelsea
22 Apr 2018 Chelsea 2:0 Southampton (FA Cup)
28 Apr 2018 Swansea City 0:1 Chelsea (EPL)
06 May 2018 Chelsea 1:0 Liverpool (EPL)
10 May 2018 Chelsea 1:1 Huddersfield (EPL)
13 May 2018 Newcastle United 3:0 Chelsea (EPL)

Lima pertandingan Terakhir Tim Manchester United
21 Apr 2018 Manchester United 2:1 Tottenham (FA Cup)
29 Apr 2018 Manchester United 2:1 Arsenal (EPL)
05 May 2018 Brighton 1:0 Manchester United (EPL)
11 May 2018 West Ham 0:0 Manchester United (EPL)
13 May 2018 Manchester United 1:0 Watford (EPL)