Laga Ujicoba Untuk Tim Matador Versus Swiss

Spanyol – Tim Matador akan melakoni laga ujicoba mereka dengan menjamu tim nasional Swiss di Estadio de la Ceramica, laga Friendly ini akan berlaga pada Senin dini hari (04/06/2018) atau yang tepatnya pukul 02:00 WIB. Tim yang dengan julukan La Furia Roja sudah siap untuk melaksanakan laga Piala Dunia 2 pekan lagi dengan laga grup harus melawan Portugal. Walaupun dengan pelatih baru, skuat tim Spanyol selalu optimis melaksanakan tugas di lapangan hijau. Maka dari itu dengan pemulaan untuk menghadapi laga Piala Dunia 2018 yang akan berlangsung di Rusia nanti, Diego Costa dan kawan-kawan setimnya harus melakukan laga ujicoba melawan tim Swiss.

Julen Lopetegui akan menggunakan skema formasi 4-3-3 untuk laga ujicoba nanti. Diego Costa akan bermain sebagai pemain penyerang tengah, Marco Asensio dan Isco akan bermain di sisi winger. Di pos tengahnya akan dihuni oleh Koke, Thiago Alcantara dan Andres Iniesta. Di jantung pertahanan akan dijaga oleh Jordi Alba yang bermain sebagai pemain bek kiri, di sisi bek kanan akan dikendalikan oleh Cesar Azpilicueta, di posisi bek tengah akan ditempati oleh Gerard Pique dan Sergio Ramos. Sedangkan kiper David De Gea tetap menjadi penjaga gawang andalan tim Matador.

Di kubu tim Swiss yang dengan kepelatihan Vladimir Petkovic akan memakai skema formasi 4-2-3-1. Haris Seferovic akan dijadikan sebagai pemain striker murni, Blerim Dzemaili sendiri akan bermain sebagai second striker, Steven Zuber dan Xherdan Shaqiri akan bermain di sisi gelandang sayap. Valon Behrami dan Denis Zakaria akan menempati posisi gelandang tengah. Ricardo Rodriguez dan Stephan Lichtsteiner akan bermain di sisi wing bek, di posisi bek tengah akan diisi oleh Manuel Akanji dan Fabian Schaer. Kiper Yann Sommer akan menjadi palang pintu terakhir dari tim Rossocrociati.

Head to Head
16 Jun 2010 Spanyol 0 : 1 Swiss (World Cup)
02 Jul 1994 Spanyol 3 : 0 Swiss (World Cup)
16 Jul 1966 Spanyol 2 : 1 Swiss (World Cup)
24 Nov 1957 Swiss 1 : 4 Spanyol (Pra World Cup)
10 Mar 1957 Spanyol 2 : 2 Swiss (Pra World Cup)

Lima Pertandingan Terakhir Tim Spanyol
10 Oct 2017 Israel 0 : 1 Spanyol (Pra World Cup)
12 Nov 2017 Spanyol 5 : 0 Costa Rica (Friendly)
15 Nov 2017 Russia 3 : 3 Spanyol (Friendly)
24 Mar 2018 Germany 1 : 1 Spanyol (Friendly)
28 Mar 2018 Spanyol 6 : 1 Argentina (Friendly)

Lima Pertandingan Terakhir Tim Swiss
11 Oct 2017 Portugal 2 : 0 Swiss (Pra World Cup)
10 Nov 2017 Northern Ireland 0 : 1 Swiss (Pra World Cup)
13 Nov 2017 Swiss 0 : 0 Northern Ireland (Pra World Cup)
24 Mar 2018 Yunani 0 : 1 Swiss (Friendly)
28 Mar 2018 Swiss 6 : 0 Panama (Friendly)