M. City Pesimis Bisa Menang Dari Everton

EPL – Laga untuk pekan kedua dari Premier League Inggris masih tersisa satu partai lagi, yakni Manchester City melawan Everton di Etihad Stadium. Laga tersebut akan digelar pada Selasa dini hari atau tepatnya pukul 02:00 WIB (22/8/2017). Pada laga pekan pertama pasukan The Citizens berhasil meraih 3 poin penuh di kandang Brighton & Hove Albion yang musim ini dipromosikan dari Liga Championship, dan saat ini Manchester City sudah menempati posisi ke-7 dari klasemen Premier League Inggris. Sedangkan The Toffees juga berhasil mengumpulkan 3 poin di kandang sendiri yang saat itu lawannya adalah Stoke City. Kini Everton sudah berada diperingkat Ke-10 dari klasemen EPL.

Sang tuan rumah sudah mempersiapkan strategi yang matang untuk mengalahkan lawannya kali ini. Josep Guardiola yang selaku pelath dari The Citizens akan menurunkan skema formasi 3-5-2. Gabriel Jesus dan Sergio Aguero akan berduet sebagai penyerang depan. Di pos tengah akan dihuni oleh Kyle Walker dan Bernardo Silva sebagai gelandang sayap, sedangkan David Silva, Fernandinho dan Kevin de Bruyne akan berperan sebagai gelandang tengah dan gelandang serang. Di lini pertahanan akan dijaga oleh Nicolas Otamendi, Vincent Kompany dan John Stones akan berfungsi sebagai palang pintunya dari kiper Ederson Moraes.

Di kubu sang tamu yakni Everton juga tidak mau ketinggalan dengan tim tuan rumahnya. Ronald Koeman tetap akan memainkan skema formasi 4-3-3. Ronald Koeman, Sandro Ramirez dan Davy Klaassen akan sebagai trisula penyerang. Di pos tengah akan ada Morgan Schneiderlin, Idrissa Gana Gueye dan Tom Davies. Di jantung pertahanan sudah ada Leighton Baines yanga akan berfungsi sebagai bek kanan, Cuco Martina akan berperan sebagai bek kiri, Ashley Williams dan Michael Keane akan sebagai bek tengah. Sedangkan kiper Jordan Pickford akan sebagai palang pintu terakhir dari tim The Toffees.

Jika dilihat dari kekuatan dari kedua tim tersebut, Everton yang lebih diunggulkan dalam laga kali ini. Yang dimana dalam 5 pertemuan kedua tim ini, pasukan The Toffees bisa menang 2 kali, seri 2 kali dan kalah sekali saja. Begitu juga dengan laga pramusim yang dilakoni oleh tim asuhan dari Ronald Koeman tidak pernah kalah, yang hanya seri sekali saat berlaga dengan Sevilla. Ini yang membuat pasukan The Citizens kurang yakin akan mendapat 3 poin di kandang mereka sendiri.